Jumat, 01 Februari 2013

15 Tips Simple Kuasai Fitur Email di BlackBerry

15 Tips Simple Kuasai Fitur Email di BlackBerry

A993ae6a4c51846d09638e22463c2c3fGoogle
Salah satu keunggulan BlackBerry yang membuatnya tetap menjadi pilihan utama untuk sebagian orang, disamping aplikasi chatting eksklusif BlackBerry Messenger (BBM) tentu saja fitur email. Meski sebagian besar smartphone kompetitor memilikinya, namun fitur email pada BlackBerry tetap dianggap paling bisa diandalkan untuk meng-handle akun email yang aktif berkat kemampuan kompresi dan lalu lintasnya yang real time.

Untuk membantu Anda menguasai fitur penting ini, berikut PULSA sajikan 15 tips sederhana agar ANda dapat memaksimalkan email di BlackBerry Anda.

1. Setup email
Dari homescreen buka menu Setup> Email Accounts> Internet Mail Account> Set up another email account. Pilih penyedia layanan email Anda, atau pilih “Other” jika penyedia layanan email Anda tidak tersedia. Masukkan username dan password,kemudian klik “Continue”
Email Blackberry 1 1
Email Blackberry 1 2
2. Menghapus akun email
Dari homescreen masuk ke menu Setup> Email Accounts> Internet Mail Account. Arahkan pada akun yang ingin dihapus, klik tombol menu> Delete> klik “Yes”

Email Blackberry 2 1
Email Blackberry 2 2
3. Menambahkan signature
Dari homescreen masuk ke menu Setup> Email Accounts> Internet Mail Account. Arahkan pada akun yang dimaksud, klik tombol menu> Edit. Isi kolom Your Name dengan nama Anda dan Signature dengan pesan yang ingin ditampilkan pada akhir setiap email yang Anda kirim menggunakan akun tersebut. Klik tombol back> Save, masukkan password pada kolom yang tersedia untuk keperluan validasi. Klik Validate.
Email Blackberry 3 1
Email Blackberry 3 2
4. Mengirim service book
Ini berguna saat email yang dikirim dari BlackBerry Anda tidak dapat diterima oleh orang yang dituju, atau saat email yang dikirimkan ke Anda tidak juga masuk ke BlackBerry. Caranya, masuk ke Setup> Email Accounts> tekan tombol menu> Service Books> klik Send Service Books.

Email Blackberry 4 1
Email Blackberry 4 2
5. Membuat dan mengirim email baru
Dari homescreen masuk ke Messages> klik tombol menu> Compose Email. Pilih akun email yang ingin digunakan untuk mengirim. Buat email Anda, setelah selesai klik tombol menu>Send.
Email Blackberry 5 1
Email Blackberry 5 2
6. Menambahkan item (attachment) pada email yang akan dikirim
Saat membuat pesan baru untuk dikirim tekan tombol menu>Attach> pilih jenis file yang diinginkan>klik OK.

Email Blackberry 6 1
Email Blackberry 6 2
7. Membalas pesan email yang masuk
Pilih Messages> arahkan pilihan (highlight) ke email yang hendak dibalas> tekan tombol menu> klik reply> tuliskan pesan balasan Anda> tekan tombol menu> klik Send.
Email Blackberry 7 1
Email Blackberry 7 2
8. Meneruskan pesan email yang masuk
Pilih Messages> arahkan pilihan (highlight) ke email yang hendak diteruskan> tekan tombol menu> klik Forward> masukkan alamat email yang dituju dan Anda pun dapat menambahkan pesan pada badan email> tekan tombol menu> klik Send
Email Blackberry 8 1
Email Blackberry 8 2
9. Menentukan email default untuk mengirim pesan.
Hal ini agar Anda tidak perlu memilih akun email saat membuat pesan email baru untuk dikirimkan.
Pilih Options dari menu utama>Device> Advanced System Settings>Default Service.
Tentukan pilihan Anda pada Messaging (CMIME).
Email Blackberry 9 1
Email Blackberry 9 2
10. Pengaturan delivery receipt
Delivery receipt adalah semacam notifikasi yang masuk ke BlackBerry saat email yang Anda kirimkan telah diterima oleh orang yang dituju. Caranya pilih Messages> klik tombol menu> Options> Email Preferences>  tentukan akun email yang dimaksud pada Messages Services> tandai bagian Confirm Delivery> tekan tombol back> Save. Anda juga dapat mengatur agar BlackBerry mengirimkan delivery receipt kepada orang yang mengirim email kepada Anda dengan menandai Send Delivery Receipt.
Email Blackberry 10 1
Email Blackberry 10 2
11. Pengaturan read receipt
Read receipt mirip dengan delivery receipt hanya saja notifikasi ini masuk ke BlackBerry saat email yang Anda kirimkan telah dibaca oleh orang yang dituju. Caranya pilih Messages> klik tombol menu> Options> Email Preferences>  tentukan akun email yang dimaksud pada Messages Services> tandai bagian Confirm Read> tekan tombol back> Save. Anda juga dapat mengatur agar BlackBerry mengirimkan read receipt kepada orang yang mengirim email kepada Anda dengan mengubah pilihan Send Read Receipt menjadi Yes.
Email Blackberry 11 1
Email Blackberry 11 2
12. Memilih email dari akun mana saja yang tertampil di inbox
Pilih Messages> klik tombol menu> Options>Inbox Management> tandai (centang) akun email yang ingin ditampilkan pada inbox> tekan tombol back> Save.
Email Blackberry 12 1
Email Blackberry 12 2
13. Sinkronisasi akun email dengan BlackBerry
Pengaturan ini berguna untuk menambahkan kontak dan calendar pada BlackBerry dengan yang Anda miliki di akun email Anda.
Caranya pilih Setup dari menu utama> Email Accounts>  arahkan pilihan pada akun yang ingin di sinkronisasi> tekan tombol menu> Edit>klik Synchronization Options> tandai item yang ingin disinkronisasi> tekan tombol back> Save.
Item yang dapat disinkronisasi tergantung pada penyedia layanan email, beberapa layanan email hanya menyediakan sinkronisasi yang sangat terbatas bahkan tidak termasuk kontak dan kalender.
Email Blackberry 13 1
Email Blackberry 13 2
14. Mengubah pesan yang telah dibaca sebagai pesan yang belum terbaca
Pilih Messages> arahkan pilihan (highlight) ke email yang dimaksud> tekan tombol menu> Mark Unread
Email Blackberry 14 1
Email Blackberry 14 2
15. Mengatur notifikasi email
Ini merupakan pengaturan saat BlackBerry Anda menerima email masuk. Anda dapat mengaturnya untuk membunyikan suara, bergetar, menyalakan LED atau ketiganya sekaligus, layaknya ANda menerima SMS ataupun telepon.
Caranya, Pilih Options>Sounds and Ring Tones> Profilr Management> pilih profile yang sedang Anda gunakan> klik Messages – Notifiers> pilih akun yang dimaksud. Lakukan pengaturan sesuai keinginan> setelah selesai tekan tombol Back> Save.
Email Blackberry 15 1
Email Blackberry 15 2

Aplikasi Multimedia Android Pilihan

Aplikasi Multimedia Android Pilihan

F98e384d124d32334307e5c5242625a5Ilustrasi / Ist
Meningkatnya penggunaan smartphone yang dipicu oleh turunnya harga jual telah menggeser kebiasaan pengguna ponsel dalam menggunakan perangkat miliknya. Jika sebelumnya ponsel lebih banyak dipakai untuk mengirim pesan singkat, maka pada masa sekarang makin banyak orang yang menggunakan ponselnya untuk menonton video atau bermain game.

Sebagai sebuah smartphone, Android telah memiliki kemampuan untuk mendownload ragam video dari internet langsung ke dalam ponsel. Selain mendownload video dari YouTube, Anda juga dapat mendownload video berukuran besar melalui torrent. Akan tetapi, kenikmatan pengguna dalam menonton video tentu menjadi berkurang manakala pemutar bawaan ternyata tidak sanggup menampilkan subtitle.

Sebagai solusinya, Anda dapat memilih untuk mendownload beragam aplikasi pemutar multimedia yang tersedia di Google Play Store. Berikut ini PULSA pilihkan beberapa aplikasi dari Google Play Store yang dapat menambah pengalaman Anda dalam menikmati konten multimedia di ponsel Android:

MX Player

MX Player adalah pemutar video yang mendukung beragam format video dan subtitle. Tidak seperti pemutar lain yang umumnya hanya mampu menampillkan subtitle berformat srt, MX Player sanggup juga membaca subtitle dari DVD, MicroDVD, PowerDiVX dan sebagainya.
MX Player5
MX Player2
MX Player3
MX Player6
MX Player7
MX Player8
Aplikasi ini juga memiliki fitur pengatur brightness sampai kemampuan pinch to zoom. Anda juga mengubah jenis huruf subtitle yang ingin ditampilkan. Jika Anda memutar video yang memiliki dua track sound yang berbeda, Anda juga dapat memilih sound yang ingin Anda dengarkan.

Developer: J2 Interactive; Platform: Android; Minimum Requirements    : versi 2.1 or up; Download: Google Play; Price: Free dan US$5.28; File Size: 5.7MB

Mobo Player


Dengan Mobo Player, Anda dapat memutar beragam format video sekaligus menampilkan lebih dari satu buah subtitle. Selain subtitle, untuk video yang terdiri dari banyak audio stream, Anda dapat memilih salah satunya sehingga Anda dapat mendengarkan dialog dalam bahasa yang Anda sukai. Jika Anda memiliki banyak koleksi video, Mobo Player akan secara otomatis memutar video berformat sama yang berada dalam satu folder.
Mobo Player
Mobo Player1
Mobo Player2
Mobo Player3
Salah satu fitur menarik dari Mobo Player adalah Floating Video yang menampilkan jendela video kecil di homescreen. Sehingga Anda dapat melakukan aktivitas lain seperti membaca pesan sms. Mobo Player juga mendukung video streaming melalui protokol HTTP dan RTSP.

Developer: Mobo Team; Platform: Android; Minimum Requirements    : versi 1.6 or up; Download: Google Play; Price: Free; File Size: 3.6MB


VPlayer Video Player

VPlayer adalah pemutar video yang menggunakan akselerasi hardware untuk menayangkan video dalam beragam format. Sama seperti pemutar video lain, VPlayer mendukung multiple audio track serta multiple subtitle. Dengan VPlayer, Anda juga dapat menonton video secara streaming dari YouTube dan Vimeo.
VPlayer
VPlayer1
VPlayer2
VPlayer3
Ketika pertama kali mendownload aplikasi ini, Anda akan mendapatkan free trial selama 7 hari dengan fitur yang lengkap. Selanjutnya bila Anda ingin terus menggunakan aplikasi ini, Anda harus merogoh kocek sekitar 5 dolar untuk membelinya.

Developer: ABitNO; Platform: Android; Minimum Requirements: versi 2.1 or up; Download: Google Play; Price: Free Trial 7 Hari dan US$5.16
File Size: 5.3MB


QQPlayer

QQPlayer adalah aplikasi gratis yang memungkinkan pengguna Android menonton konten video dalam beragam format. QQPlayer juga sanggup menampilkan subtitle dalam beragam format. Anda juga dapat menonton video streaming layaknya aplikasi pemutar video lainnya.
QQ Player
QQ Player1
QQ Player2
QQ Player4
Fitur unggulan yang ditawarkan oleh QQPlayer adalah private list yang memungkinkan pengguna memasang password untuk konten video yang bersifat rahasia.

Developer: QQ; Platform: Android; Minimum Requirements    : versi 2.1 or up; Download: Google Play; Price: Free dan US$1.99; File Size: 2832 KB


Easy Video Player

Easy Video Player adalah pemutar video yang sanggup memainkan video berformat HD dalam beragam tipe file. Selain dapat menampilkan multiple subtitle, Easy Video Player juga dilengkapi dengan fitur pemilihan audio track. Anda juga dapat menyembunyikan video yang bersifat pribadi dan rahasia dengan fitur “hide video”.
Easy Video Player
Easy Video Player1
Easy Video Player2
Easy Video Player3
Fitur istimewa Easy Video Player yang jarang dijumpai di aplikasi lain adalah “WiFi Transfer” yang memungkinkan pengguna mentransfer video dari PC ke ponsel melalui jaringan WiFi. Untuk melakukan transfer video dari PC, Anda cukup memasukkan alamat IP ke browser tanpa harus melakukan instalasi program tertentu.

Developer: 2Easy FM Team; Platform: Android; Minimum Requirements: versi 2.0 or up; Download: Google Play; Price: Free; File Size: 5.1MB

moga bermanfaat 

Ini Dia, 5 Game Sosial Terpopuler

Ini Dia, 5 Game Sosial Terpopuler

26af84f831f504878a44dfb1b5b98c4b
Zynga Poker

Kenal Zynga? beberapa pengguna Facebook mungkin sering terganggu dengan kemunculan notifikasi teman-teman yang sedang memainkan game Farmville atau Castleville. Nah, kedua game tersebut adalah salah dua dari game yang dikembangkan oleh pengembang Zynga.
Kini seiring dengan perkembangan jejaring soial dan platform mobile yang makin canggih, Ztnga menghadirkan game Zynga Poker ke dalam ponsel.

Sebelumnya, game ini telah hadir sebagai game jejaring sosial di facebook. Sekali Anda melakukan login dnegan akun Facebook, Anda dapat memainkan  Texas Hold ‘Em poker dengan semua orang yang sedang bermain permainan yang sama, tak peduli perangkat apa yang dipakai.
3402db90d124be25934156d15678d5a9
Anda akan mendapatkan sejumlah chip jika mendaftar permainan ini, dan (yang agak mengganggu) jika Anda tetap menyalakan notifikasi jejaring sosial, maka Anda akan mendapat sejumlah chip sebagai bonus harian. Jika masih kurang, Anda bisa membeli chip dengan memakai uang nyata

Zynga poker hadir di Android dan iOS secara gratis dan dapat diunduh melalui Google Play Store dan iTunes. Game ini kompatibel dengan iPhone, iPod Touch dan iPad dengan sistem operasi iOS 4 ke atas. Beruntung, Zynga Poker juga telah menyediakan versi bahasa Indonesia

Download: Google Play, iTunes

Draw Something

Game sosial yang satu ini termasuk fenomenal. Dalam 5 minggu sejak peluncuran pertama kali, Draw Something telah diunduh 29 juta kali. Game ini juga memenangkan Flurry App Spotlight Awards pada tahun 2012. Game Draw Something dan pengembangnya OMGPOP akhirnya dibeli oleh raksasa social game, Zynga.

Inti permainan adalah dua pemain bergantian, yang satu menggambar gambar untuk menyampaikan dan pasangannya diminta pasangannya untuk menebak. Sebagai petunjuk, disediakan tiga kata acak yang memiliki tingkat kesulitan berbeda. Jika pasangan berhasil menebak, maka akan mendapatkan imbalan 1-3 koin.
B8f21d23efd8907722ef8770b0c868ac
D6616843dbbd56c6c7b9a9caa656733b
0ac68d9668becea6d21379551276b19c
Setiap pemain selesai menggambar, maka di sisi penebak akan terlihat proses gambar tersebut hingga selesai. Jika di tengah proses penebak telah mengetahui maksud gambar tersebut, maka ia dapat segera mengetik kata yang dimaksud dan dikirim ke penggambar

Koin yang terkumpul dapat digunakan untuk membeli lebih banyak warna untuk menggambar atau "bom". Versi gratis yang tersedia untuk Android dan iPhone memiliki perangkat warna terbatas.

Download: Google Play, iTunes

Words with Friends

Diklaim sebagai game tebak kata paling populer di dunia dan tersedia untuk platform Android dan iPhone. Anda bisa bermain dengan jutaan orang di seluruh dunia. Ada 2 pilihan login, menggunakan akun facebook dan akun email.

Gamenya mirip-mirip dengan Scrabble atau teka teki silang. Setiap pemain akan diberi modal 7 huruf yang akan digunkan terus hingga sampai 104 huruf. Pemain dpaat menyusun kata yang diinginkan, atau mengganti huruf. Tiap huruf memiliki nilai. Pemain akan berusaha menyusun kata dengan nilai tertinggi dan memenangkan pertandingan
8fe7210022ed0d303246b8e6682299e3
Anda akan bergantian menebak kata dan menyusun huruf secara online dengan teman di perangkat iPhone, iPad, tablet - ponsel Android maupun facebook. Fungsi chat disediakan Agar Anda dapat berkomunikasi dengan lawan main. Tersedia versi berbayar dan gratis. Untuk versi berbayar, Anda tak akan diganggu oleh tayangan iklan saat memainkan game ini

Download: Google Play, iTunes

SongPop

Nah, game yang satu ini pasti disukai oleh penggemar musik. Intinya adalah, Anda diharuskan untuk menebak serangkaian lagu dengan genre tertentu untuk mendapatkan skor setinggi-tingginya. Tiap genre terdiri dari 5 potongan lagu dan tiap lagu memiliki 4 pilihan. Jika salah pilih , maka nilai Anda tidak bertambah.
232276647c251c36c6f4df60d19388fc
3508de4bfdaf2ba7196179f89f1f8cbd
Semakin tinggi nilai Anda dan semakin sering Anda menang, maka jumlah poin yang Anda kumpulkan juga semakin tinggi. Poin tersebut dapat Anda gunakan untuk membeli genre lagu baru, atau untuk mendapatkan privillage dalam menebak lagu, misalnya mendapat keuntungan dengan menyempitkan 4 pilihan lagu menjadi 2.

Yang menarik, banyak pilihan genre lagu yang bisa Anda coba tebak. Mulai dari Love song, 90 alternative, 80’s song, bahkan K-pop dan Bolywood!

Download: Google Play, iTunes

Pararell Kingdom

Membunuh monster di ruang bawah tanah gelap atau bertempur dengan naga adalah bagian menarik dalam game ini. Anda dapat melakukan perjalanan jauh menembus bawah tanah tanah dan menaklukkan segala sesuatu yang berdiri menghalangi Anda sambil mengakuisis wilayah dan menambah harta karun.
F1d1398f1e202f7553b202e9f9beef73
Pararel Kingdom
Yang menarik, permainan ini berbasis lokasi dan memungkinkan Anda bermain dengan semua pemain di peta nyata dari lingkungan Anda. Ini adalah permainan yang menyenangkan untuk bermain. Tersedia untuk Android, iPad dan iPhone.

Download: Google Play, iTunes