Rabu, 30 Januari 2013

5 Cara Instal Aplikasi Android (terbaru)



Ab7ef25b8d531378cfec37f8aa90a86fIlustrasi

Aplikasi android yang kerap Droiders install memang membuat HP android Droiders jadi memiliki beragam fungsi. Baik untuk keperluan fotografi, entertainment, multimedia, sampai untuk urusan yang terkait dengan data dan tulisan. Namun tahukah Droiders kalau selain via android market, ada beberapa cara untuk menginstal beragam aplikasi Android. Kali ini kami akan memberikan 5 alternatif jitu guna menginstal aplikasi android…   (di sni)

1. Android Market
Tentunya bagi Droiders pemegang HP android, cukup akrab dengan market besutan google ini. Selain lengkap dan beragam Droiders pun cukup mudah mengunduh aplikasi yang ditawarkan. Begitupun ketika aplikasi tersebut tersedia versi update, maka notifikasi HP menginformasikan agar Droiders segera mengupdate aplikasi yang telah Droiders unduh.
Fe59a316f7545c1976b6e13b9101197a
2. Android SDK
Kalau dengancara di atas aplikasi yang ingin diinstal tersedia di Android Market, lalu  bagaimana jika Droiders dapat file APK sumber lain, misalnya dari website/forum lain yang memang menyediakan file APK untuk di instal? Nah android SDK merupakan jawaban yang tepat, Sayangnya cara ini tak mudah tapi juga tak terlalu sulit. Nah, langkah-langkahnya adalah?
Download dan instal program Android SDK dan Android USB Driver pada PC Droiders. Android SDK bisa diunduh di http://developer.android.com/sdk/index.html dan Android USB Driver di http://developer.android.com/sdk/win-usb.html.
• Ganti settingan pada HP AndroidDroiders untuk mengizinkan instalasi aplikasi dari sumber daya lain. Pada menu >Setting>Application Settings>Unknown Sources. Lalu pada menu >Setting>SD Card&Phone Storage>Aktifkan koneksi ke USB.
• Langkah terakhir, buka Command Prompt Windows dan ketikkan “adb install /.apk”.
• Ganti dengan path yang menuju ke file APK tersimpan dan ganti dengan nama file APK, sebagai contoh adb install C: angry birds.apk.
• Setelah aplikasi sudah terpasang,HP Android Droiders siap digunakan.
Android SDK 1
Android SDK 2
Android SDK 3
3. Android Injector
Cara lainnya adalah dengan menggunakan Android Injector. Aplikasi ini dapat Droiders dapatkan dengan meng-googling keyword ‘instal android injector’. Apabila sudah Droiders dapatkan dan download, maka Droiders harus menginstalnya pada PC dan dapat Droiders sematkan pada desktop. Adapun langkah-langkah menginstal aplikasi androidnya sebagai berikut :

• Koneksikan PC dengan HP android Droiders
• Setting HP dengan konfigurasi : setting>applications>development>centang tanda USB debugging.
Injector Lagi 1
Injector Lagi 3
Injector Lagi 2
• Jalankan aplikasi Android injector
Android Injector 5
• Klik menu>check for attach devices
Android Injector 2
• pilih file dengan mengklik ‘select file’ yang dapat Droiders cari aplikasi mana yang ingin Droiders download
Android Injector 1
155220ab13602ea03424c6a34bfd2bb9
• Setelah terpilih, klik ‘istal to devices’, maka aplikasi akan terinstal di HP Droiders
Android Injector 4
• Setelah selesai, exit.

Android Injector 6
4. APK Installer
Cara ini sedikit mirip dengan cara instal aplikasi Android melalui Android SDK, hanya bedanya cara ini lebih mudah dan lebih sederhana karena Droiders tidak perlu melakukan setting pada HP. Dengan aplikasi ini, Droiders dapat menginstal file APK yang ada di computer/PC ke HP Android hanya dengan melakukan double klik file APK tersebut. Berikut langkah-langkahnya :
• Download aplikasi APKInstaller di http://handheld.softpedia.com/get/Desktop-and-Shell/Windows/APKInstaller-82955.shtml dan instal dengan cara klik file bernama ‘install.bat’.
• Setelah diinstal, koneksikanHP AndroidDroiders ke computer/PC.
• Klik 2 kali file APK yang ada di komputer yang ingin diinstal ke HP Android Droiders.
Apk Instller
Apk Installer2
Apk Installer3
Namun jika ingin instal APK tapi tidak ada kabel USB, Droiders dapat gunakan cara lain. MisalnyaDroiders memindahkan file APK via kartu memori, bluetooth, atau mengirim APK ke email, lalu buka email untuk download APK. Gunakan cara yang menurut Droiders mudah,yang penting agar file APK itu bisa pindah ke HP Android Droiders. Setelah file APK tersebut berada pada HP android Droiders,sebelum mendownloadnya aktifkan dulu/check list pada ‘Unknown Sources’ yang bisa di atur di Menu > Setting > Application.
Apk Installer4
5. Astro File Manager
Lain lagi ketika Droiders menggunakan cara via Astro File Manager. Ada banyak jenis aplikasi file manager di android market, salah satunya aplikasi file manager yang bernama ASTRO File Manager.
Astro 1 1
Kalau Droiders belum memilikinya, lebih baik Droiders instal dulu ASTRO File Manager ini. Jika Droiders sudah ada, cari file APK yang tersimpan di kartu memori dengan menggunakan ASTRO File Manager. Klik APK tersebut maka akan muncul kotak dialog seperti ini.
Astro 2
Tunjuk aplikasi yang akan Droiders install.
Astro 3
Atau Droiders yang menyimpan aplikasi di Appsaver, dapat membukanya via aplikasi file manager, dan kemudian menginstal sesuka yang Droiders inginkan. Dengan catatan, aplikasi yang terdapat dalam Appsaver, merupakan aplikasi yang pernah Droiders download sebelumnya. Ini cukup efektif pada Droiders yang hobi bergonta-ganti HP android.

10 Cara Mudah Hemat Baterai iPhone




737d9b2d2351b747952f30dd2613cb06Ilustrasi / Ist
Pembaharuan yang dilakukan terhadap iPhone di semua lini, baik hardware maupun software rupanya tetap meninggalkan ruang kosong di pertahanan mereka hingga mudah diserang oleh striker lawan dari kubu Android maupun BlackBerry. Alih-alih memperbaiki kelemahan di produk sebelumnya, iOS 5 dan iPhone 4S justru memiliki masalah yang cukup signifikan di sisi daya tahan baterai.

Meski secara resmi Apple sudah mengantisipasinya dengan mengupdate versi iOS dengan iOS 5.0.1 yang dipercaya mampu menghilangkan masalah tersebut, sejumlah pengguna iPhone masih kurang puas dengan kinerja baterainya.

Lalu, apa yang akan Anda lakukan? Tidak menggunakannya sama sekali agar baterai iPhone tetap full? Tidak juga, ternyata ada beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk menjaganya tetap tahan lama. Setidaknya Anda tidak perlu men-charge-nya setiap hari.

1. Update iOS ke Versi Terbaru
Sampai tulisan ini dibuat, Apple baru melepas iOS 5.0.1 yang dipercaya sudah menghilangkan bug pada penggunaan daya. Pengguna iPhone 3Gs, iPhone 4, iPhone 4s, iPod Touch 4th Generation, iPad dan iPad 2 bisa melakukan update ini. Caranya pun mudah. Bagi yang sudah mengupdate-nya ke iOS 5, maka Anda bisa mengupdate via OTA dari Seting > General > Software Update. Jika masih menggunakan iOS 4.x.x Anda perlu mengupddatenya via iTunes.
62a5dfe9fb66f764e9a807fd911443af
2. Matikan Opsi “Setting Time Zone”
Anda bisa menemukan opsi ini dengan menelusuri pola berikut. Setting > Location Services > System Services > Setting Time Zone > On/Off. Geser pilihan On menjadi Off untuk mematikannya. Dipercaya, sebelum iOS diperbaiki ke versi 5.0.1, fitur ini akan selalu memastikan iPhone Anda tidak berpindah dari satu zona waktu ke zona waktu lainnya. Dan ini akan membuat baterai iPhone senantiasa diperas untuk kerja GPS dan network, meski ponsel Anda dari dua hari yang lalu ada di satu kota yang sama. Meski sudah diperbaiki, ada baiknya Anda melakukan ini untuk meyakinkan kembali.
A5e0bbd01647d12ba2ea77852e1be642
3. Matikan Notifikasi yang Tidak Perlu
Di iPhone, aplikasi-aplikasi pihak ketiga bisa mengirimkan notifikasi berkala di mana akan membutuhkan koneksi internet secara paksa alias bersifat ‘push’. Semakin banyak aplikasi yang Anda instal, maka semakin banyak apps yang ngantri untuk menyedot daya baterai Anda. Matikan saja notifikasi seperti ini via Setting > Notifications >In Notification Center. Oke, anggap Anda sudah menemukan sederet apps pihak ketiga yang berada di sana. Pilih apps yang dimaksud, lalu set semuanya menjadi off, termasuk alert style yang dibuat none.
7a3e22d5d37d00c14ef4391b22d70a5f
4. Matikan Location Service untuk Apps yang Tidak Perlu
Jika mematikan notification saja kurang cukup, Anda bisa uga mematikan Location Service yang terkait dengan Apps pihak ketiga. Tentunya yang kurang penting ya. Semisal game-game atau beberapa aplikasi aneh yang tiba-tiba membutuhkan Location Service. Facebook dan Twitter mungkin akan menggunakan Location Service dengan benar, tapi tidak dengan aplikasi lain. Matikan via Settings > Location Services. Piliah Apps yang dimaksud, geser pilihan On ke Off.
A506474b0176afc39f20861c28d47ac0
5. Turunkan Brightness
Nah, yang ini sih sudah umum. Tingkat kecerahan pada layar sedikit banyak akan berpengaruh terhadap berkurangnya daya pada baterai. Turunkan sesuai kebutuhan. Caranya, tap settings >Brightness dan atur Brightness sesuai dengan kebutuhan. 50 % ke bawah pun rasanya tidak akan merusak mata Anda kok. Supaya lebih aman, matikan juga Auto-Brightness-nya.
203155d88c0a7b3e869035536291ed46
6. Atur Auto-Lock Lebih Efektif
Secara reflek, biasanya pengguna iPhone akan mematikan layar ketika sudah tidak digunakan. Dengan cara menekan tombol power sekali. Tapi bukan berarti tidak ada yang masih kelupaan. Mematikannya secara otomatis dalam rentang waktu tertentu mungkin akan lebih membantu. Caranya: Settings > General > Auto-Lock.
84dc156178167f565b42c0d4d48dba16
7. Matikan Opsi Push di Email
Oke, begini ceritanya. Selain email dari akun iCloud, email-email tersebut sejatinya tidak bersifat push. Artinya Anda tidak perlu mengaktifkan push sama sekali, karena toh iPhone akan mengambilnya berkala alias fetch. Kecuali jika Anda punya akun email di iCloud, maka Anda bisa dengan aman mematikan push , lalu memilih jangka waktu pengambilan email sesuai dengan yang diinginkan (Fetch). Caranya, pergi ke Settings > Mail, Contacts, Calendars > Fetch New Data.
6a0b14d164549eb9c790d8e2c8645199
8. Matikan Apps yang Masih Berjalan
Kemampuan multitasking bisa sangat berguna, namun di sisi lain bisa membuat baterai dan sistem ponsel Anda mati gaya. Untuk itu selalu matikan apps yang sudah tidak digunakan. Caranya adalah dengan menekan tombol home dua kali untuk menampilkan apps-apps yang masih berjalan, lalu tekan salah satunya, tekan terus sampai muncul lingkaran merah di setiap ujung ikon apps tersebut. Lalu klik tanda merah tadi untuk mematikannya.
2394c4219f898b8ed9f9c42236185dd5
9. Matikan Opsi Cheking WiFi
Kapan Anda biasa menggunakan WiFi untuk iPhone Anda? Di tempat khusus kah, atau di waktu-waktu tertentu? Atau Anda tidak peduli sama sekali, mau pake data selular atau WiFi yang penting terhubung dengan internet? Untuk Anda yang ada di opsi pertama, baiknya tutup opsi cari WiFi. Lalu aktifkan ketika berada di tempat-tempat yang biasa Anda gunakan untuk mengakses WiFi.
9907a0289cb74dcfc99777ea0ce149e6
10. Matikan SIRI Saat Layar Terkunci
Khusus bagi pengguna iPhone 4s, Anda mungkin akan mengalami hal yang kurang menyenangkan ketika tidak sengaja mengaktifkan SIRI meski layar sudah terkunci. Biasanya terjadi saat Anda tanpa sengaja menekan tombol Home agak lama. SIRI akan aktif dan tentunya layar pun akan aktif seketika, itu kurang baik untuk baterai Anda. Matikan via Settings > General > Passcode Lock.
C92cade342ccd370d6d4b3cbc815e39c

Selasa, 29 Januari 2013

Nyalakan Mesin Mobil Lewat SMS di iPhone

Saat musim hujan seperti ini, rasanya malas untuk terbangun di pagi hari dan bergelut dengan segudang aktivitas. Apalagi, bagi Anda yang harus mengendarai kendaraan pribadi untuk sampai ke tempat tujuan, biasanya diawali dengan menghidupkan mesin kendaraan terlebih dahulu untuk memanaskannya agar bisa berjalan normal.

Kebiasaan hidupkan mesin seperti itu kini bisa dilakukan hanya dengan mengirimkan pesan teks. Ya, Will O'Brien merancang program bernama SMS Remote Starter dengan melakukan hack pada iPhone. Dengan kombinasi dari iPhone Jailbroken, sebuah Arduino (mikrokontroler), papan rangkaian elektronik iPhone, dan ditambah beberapa komponen lainnya, ia bisa menyalakan mesin mobilnya hanya dengan mengirimkan SMS.
 
 
Awalnya, ia mengirimkan pesan teks dengan format “Start 1234” (1234 akan menjadi password di phone script). Sementara itu, smartphone itu bakal mengirimkan kembali SMS dengan isi ' Executed ' yang berarti memberitahukan pengguna untuk "eksekusi" perintah, yakni menyalakan mesin mobil. Will perlu menghabiskan waktu dua minggu untuk menguji script SMSresponder beroperasi di iPhone sampai sempurna.

Jika Anda memiliki sebuah iPhone model lama dan ingin mencoba hack serupa, Anda dianjurkan untuk mengunjungi website O'Brien untuk informasi lebih lanjut.

Sumber : www.engadget.com
 
 
 
moga bermanfaat :) 

Sambut Valentine, Nokia Luncurkan Limited Edition Asha Charme









Nokia masih terus berjuang di pasar smartphone, tapi menyoal feature phone, varian Asha terjual bak kacang goreng dengan total 9,3 juta unit shipping ke konsumen di kuartal terakhir 2012. Guna membuat penawaran termanis mendekati Hari Valentine, perusahaan yang (masih) bermarkas di Finlandia itu meluncurkan edisi    istimewa dari varian tertentu, termasuk Asha 308, 309, dan 311.

Menyambut hari romansa dunia, rangkaian varian Nokia Asha Charme hadir dengan pola bunga-bunga di panel belakang, melambangkan bunga Chrysanthemums sebagai simbol matahari pada mitologi Timur.

Sayangnya, Anda tidak bisa membeli handset bunga ini di sembarang tempat. Ketersediaan mereka hanya terbatas di Rusia, Ukraina, Kazakstan, dan negara CIS lainnya (pecahan Uni Soviet). Soal harga, Asha Charme 308 dan 309 akan dibanderol 4.490 Ruble (sekitar Rp1,4 juta), sedangkan Asha 311 Charme berharga 4.990 Ruble (sekitar Rp1,6 juta). Harga yang lebih tinggi pada Asha 311 sebagai penyesuaian dari prosesor 1GHz, sensor kamera 3,2 Mpix, dan mendukung koneksi HSDPA.

Ketiga corak itu segera beredar di toko handphone setempat sebelum Januari berakhir. Ragam Asha tersebut memiliki diagonal layar sentuh 3 inchi pada resolusi 240 x 400 pixel dengan aneka aplikasi yang sudah dibenamkan seperti social networking, email client, dan browser, membuat penggunanya merasakan feature phone layaknya smartphone.

Cina Exportir Smartphone Terbesar di Dunia, Tumbangkan Amerika Serikat

Cina merupakan negara yang memiliki populasi terbesar dengan pertumbungan ekonomi dan industri yang terus merangkak naik. Tak mengherankan kalau negara tersebut kini dikabarkan telah mampu merajai pangsa pasar ponsel dunia khususnya Android dan smartphone. Cina telah menjadi pemasok smartphone terbesar di dunia setelah melakukan pengiriman sejumlah 224 juta unit pada tahun 2012.

Pertumbuhan pesat itu tentunya telah didorong oleh meningkatnya ketersediaan smartphone pada bidang retail, subsidi oleh operator high-end seperti Apple iPhone, dan maraknya perangkat mobile dengan harga rendah dari produk lokal seperti ZTE. Cina akan mengambil alih posisi Amerika Serikat sebagai pasar terbesar untuk smartphone, khususnya pada platform Android.
Pengguna internet di Cina juga mengalami kenaikan, diiringi dengan peningkatan jumlah pengguna ponsel. Mengutip data dari kantor berita Xinhua terpapar bahwa negara Tirai Bambu itu mengantongi 50.9 juta pengguna internet pada tahun 2012, sehingga totalnya menjadi 564 juta pada akhir tahun 2012 lalu. Dan, diprediksi akan ada 800 pengguna internet di negara Cina pada tahun 2015.

Pengaruh perkembangan smartphone menyebabkan jumlah pengguna internet mobile pun meningkat. Dari angka 564 juta, terisi 420 juta pengguna yang mengakses web dengan menggunakan ponsel, tablet dan perangkat nirkabel lainnya, angka ini meningkat 18.1 persen dibanding dengan tahun 2011,

Selama 2012, Cina juga menyumbang lebih dari 730.000 aplikasi untuk mengisi marketplace pada platform Apple iOS, dan jumlah aplikasi di Mobile Market online milik China Mobile malah mendekati angka 150.000, menurut pernyataan dari Academy of Telecommunication Research

moga bermanfaat
klik di sni

Aktifkan Fitur Khas SGS3 di Galaxy S III Mini




3aaa1e67f8ec345166c36d356b0b3a1c
Hal yang menarik ketika memiliki Galaxy S III Mini adalah pengguna bisa merasakan sebagian fitur khas SGS3 pada ponsel yang dibanderol hanya setengah harga produk unggulan Samsung tersebut.

Fitur seperti Smart Stay, Direct Call dan S Voice tersedia secara default pada SGS3 Mini, hanya saja tidak semuanya telah aktif ketika pertama kali ponsel dinyalakan. Sehingga harus pengguna harus mengaktifkannya secara manual. Berikut caranya.

Smart Stay

• Pilihan untuk mengaktifkan Smart Stay tersedia pada pilihan Pengaturan (Settings)> Tampilan (Display)
Smart Stay 1
• Klik Smart Stay di bagian Fitur
Smart Stay 2
• Ketika diaktifkan, layar akan menampilkan beberapa kondisi yang memungkinkan fitur ini untuk tidak bekerja secara sempurna. Misalnya saat kamera depan gagal mendeteksi wajah; saat ponsel digunakan dalam kegelapan atau apabila kamera depan digunakan untuk aplikasi lain.
Smart Stay 3 1
Smart Stay 3 2
Direct call
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menelpon kontak yang nomor teleponnya tertampil di layar hanya dengan mengangkat ponsel kemudian menempelkannya ke telinga. Fitur ini berfungsi saat berada pada tampilan SMS, kontak ataupun call log.
Fitur ini merupakan salah satu dari sekian banyak fungsi yang disebut Motion oleh Samsung.

• Pilihan Direct Call tersedia pada Pengaturan (Settings)> Gerakan (Motion). Sebelumnya fungsi Motion harus diaktifkan dengan mengeser Switch ke posisi On seperti pada gambar.
Direct Call 1
• Tandai pilihan Panggilan langsung (Direct Call)
Direct Call 2
• Anda bisa mempelajari lebih lanjut tentang direct call dan fungsi motion lainnya pada pilihan “ Pelajari tentang gerakan” (Learn about motions)
Direct Call 3 1
Direct Call 3 2
Direct Call 3 3
S Voice

• S Voice sendiri bisa langsung diakses dari App Drawer. Ketika pertama kali dijalankan, pengguna akan diminta untuk mengkonfirmasi sebuah disclaimer dan menyetujui Terms of Service yang tertampil di layar. Klik Confirm dan Agree pada tampilan berikut.
S Voice 1 1
S Voice 1 2
• Ada sejumlah pengaturan awal yang harus dilakukan. Pengguna bisa langsung bisa melewati proses ini dengan klik pada Skip atau pilih Next untuk mendapatkan informasi mendetail tentang S Voice
S Voice 2 1
S Voice 2 2
• Pengguna bisa langsung menggunakan S Voice. Selain melalui App Drawer (menu utama), S Voice juga bisa diaktifkan dengan menekan secara cepat tombol home sebanyak 2 kali.
S Voice 3
<p>Your browser does not support iframes.</p>

Sony Xperia Z dan ZL: Merangkum Pengalaman Setengah Abad



               Dengan merek “sendiri”, kini Sony makin merasa perlu menunjukkan sejarah panjangnya sebagai pencipta inovasi dalam teknologi ke dalam produk smartphone-nya.
Mulai dari TV, sampai ke imaging, musik, film, dan game, semua merupakan “wilayah kekuasaan” Sony yang kebetulan juga saat ini semua melebur menjadi satu pada smartphone. Maka tak lucu kalau dalam ponsel-ponsel buatannya, Sony tak bisa menghadirkan kedigdayaan dalam elemen-elemen sepanjang setengah abad tersebut.
Salah satu smartphone yang mulai dibekali dengan teknologi-teknologi unggulan Sony dalam multimedia secara lengkap adalah Sony Xperia Z dan ZL yang baru saja mereka luncurkan awal tahun ini. Ponsel ini termasuk gebrakan Sony Mobile yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat dan Sony sendiri memperlakukannya secara istimewa sebagai ponsel unggulan (flagship) mereka untuk tahun ini.
Nongol pertama kali di CES (Computer Electronic Show) 2013 Las Vegas di awal tahun, pertengahan Januari ini kedua ponsel tersebut langsung diboyong ke Singapura untuk di-launch bagi kawasan Asia Tenggara. SINYAL berkesempatan meliput event yang berlangsung di Red Dot Design Museum pada 15 Januari lalu dan mencicipi kinerja ponsel dengan spesifikasi dahsyat ini.
Pada sisi software, Sony Xperia Z dan ZL ditopang oleh sistem operasi terbaru Android Jelly Bean 4.1 dan akan segera diupgrade ke 4.2. Sedang pada lini hardware, sebuah prosesor quad-core Snapdragon S4 1,5GHz dan memori RAM 2GB.
Sentuhan Sony pada ponsel ini salah satunya dilakukan pada layar. Layar 5 inch dengan resolusi 1080 x 1920 pixel ini ditopang dengan teknologi Mobile Bravia Engine 2. Ini adalah teknologi unggulan Sony pada bidang pertelevisian untuk menyuguhkan kecerahan dan ketajaman yang prima pada layar.
Layarnya terbuat dari bahan “tempered glass” antigores. Durabilitas ini dilengkapi dengan daya tahan terhadap debu dan air yang berstandar ponsel premium (IP55 dan IP57).
Dalam soal kamera, ditanamkan pula fitur “Exmor RS for mobile” yang mulanya ada pada kamera digital Sony yang bisa melakukan perekaman video dengan HDR (High Dynamic Range). Fitur ini makin memperkaya kemampuan kamera Xperia Z dan ZL yang berkapasitas 13 megapixel.
Xperia Z dan ZL hanya merupakan variasi desain, secara spesifikasi tidak berbeda. Perbedaan hanya terletak pada dimensinya, itupun tidak termasuk luasan layar yang sama-sama 5 inch.
Dalam wawacara, baik Jason Smith (Director of Marketing South East Asia & Oceania), Ola Lilja Molen (Head of South East Asia Markets), dan Matthew Lang (Vice President and Head of Southeast Asia & Oceania Customer Unit), hanya mengungkapkan bahwa pemasaran untuk kawasan ini, termasuk Indonesia akan dilakukan pada kuartal satu ini juga. Sedang soal harga, belum ada pernyataan sama sekali.
Memang sudah bermunculan petunjuk harga yang ditawarkan di pasar luar negeri, namun menurut Ika Paramita (Marketing Manager, Sony Mobile Communications Indonesia) penentuan harga di sebuah negara, termasuk juga Indonesia sangatditentukan oleh situasi khusus pasar di negara tersebut. Oleh karenanya, Ika hanya menyebut nilai “di atas empat juta rupiah” untuk harga di Indoensia. Sebagai catatan saja, angka ambang itu saja sudah setengah dari harga yang ditawarkan di luar negeri.
Semoga saja memang ada jurus-jurus khusus pemangkas harga yang menggembirakan masyarakat Tanah Air. Apalagi bahwa fitur 4G (LTE) sepertinya tak akan ditanamkan pada varian yang dijual di Indonesia, lumayan bisa mengurangi harga jual.

Zero Pro Komputer, Pc Desail Mungil ( Komputer Terkecil)



611ff849fd2e2aa44e5f942e835f6db9
Produsen PC Xi3, baru-baru ini meluncurkan perangkat pc terbarunya dengan label Z3RO ™ Computer Pro, yang merupakan Mini PC berukuran saku.

Dibanderol dengan harga mulai $ 399, Z3RO Pro Komputer ini dirancang dengan desain masa depan karena bentuknya seperti sebuat desktop kecil. Berdimensi 1.875x4.875x3.625-inci, Z3RO Pro dirancang untuk penggunaan komputer umum, rumah atau lingkungan kantor. PC ini juga cukup kuat untuk aplikasi khusus seperti lingkungan signage digital dan penggunaan home theater.
95593251eac78b40ea738205b0a36177
90a4859f46e91817f3355308a59acd3d
"The Z3RO Pro Komputer adalah ukuran yang paling ideal untuk bentuk komputasi kecil berbasis umum x86 ," kata Jason A. Sullivan, pendiri, Presiden dan CEO Xi3. "Di era pasca PC, itu jelas bahwa tidak ada alasan untuk membeli sebuah PC berbentuk tower atau mini tower lagi. Z3RO Pro Computer Tidak hanya melengkapi lini produk Xi3, tetapi juga juga menandai akhir dari komputasi desktop kita sudah tahu itu. "

Z3RO Pro beroperasi hanya dengan daya 15 watts saja, dengan  basis sistem operasi openSUSE Linux v11.2, tetapi juga akan menjalankan sebuah array lainnya berbasis sistem operasi  x86, termasuk Windows 8, UNIX, serta varian Linux lainnya.

Z3RO Pro akan mulai tersedia di pasara mulai kuarta ke-dua 2013. Untuk Anda yang ingin segera memilikinya bisa memesan melalui pre-order di situs resmi Xi3.

Spesifikasi

- dual-core 64-bit, x86-based prosesor berjalan pada 1.65GHz (dengan 2MB Cache Level2),
- prosesor grafis terintegrasi (GPU) yang mengandung 80 core grafis (atau shader),
- 4GB DDR3 RAM,
- 16GB-1TB internal solid-state storage SSD (sampai dengan 12Gbps kecepatan throughput),
- Port display Dua memberikan resolusi maksimal 2560x1600 (termasuk 1 HDMI / DisplayPort v1.2 dan 1 Mini DisplayPort-v1.2),      Empat eSATAp 3,0 pelabuhan, dan
- 1Gb Ethernet port.


moga bermanfaat

jngan lupa 1+ ny atau kunjungin di sni

EZ.Schematics.v4.0.1 Aplikasi Membuat Skema Elektronika


EZ.Schematics.v4.0.1 Aplikasi Membuat Skema Elektronika  - Aplikasi ini, merupakan aplikasi membuat skema rangkaian elektronika dalam format Grafik Garis, Dengan Aplikasi EZ.Schematics.v4.0.1 anda dapat dengan mudah dan cepat membuat rangkaian elektronika dan memberikan hasil akhir baik tanpa mengubah konsep-konsep logis simbol-simbol komponen elektronika, sehingga hasilnya tampak skema elektronika yang profesional.

Aplikasi Untuk Membuat Skema Elektronika
EZ.Schematics.v4.0.1
Fitur dari EZ.Schematics.v4.0.1 :
  • Mudah digunakan, mudah dipelajari
  • Setiap simbol elektronika dibuat dalam 1/2 "bertahap skala dirancang untuk menyelaraskan dan sempurna dengan snap default (juga ditetapkan sebesar 1/2 '), sehingga membuat penempatan yang tepat dari simbol gengan prosedur yang sederhana. 
  • Hanya simbol-simbol yang berkaitan dengan skema elektronik khas listrik, tersedia (sekitar 60).Dengan demikian, tidak ada pemborosan waktu untuk mencari ribuan simbok elektronik
  • Ketika memasukkan simbol, label pilihan cerdas digunakan. Misalnya, saat memasukkan kumparan relay kontrol, "CR" secara otomatis melekat sebagai label awal mengantisipasi standar itu harus diikuti dengan "1" atau "2", dll 
  • "Garis kontrol (perangkat yang paling populer) dan tersedia hanya dengan mengklik dua kali di mana saja pada gambar.
  • dan masih banyak yang laiinnya.
Silakan Anda bisa unduh EZ.Schematics.v4.0.1 Disini